pdmbontang.com – Gedung Kecamatan Bontang Selatan menjadi saksi kemeriahan acara “Gebyar Sekolah Plus Angkatan 6.29, Tahun Ajaran 2023/2024” yang digelar oleh SD Muhammadiyah 1 Bontang.
Acara ini menampilkan berbagai pentas seni dari ekstrakurikuler sekolah, seperti Tari Dayak, sambung ayat dari Ekskul Tahfidz, Nasyid “Ayo Move On”, dan pre-release Drama “Penggembala dan Biri-Biri” dari Ekskul Teater.
Selain pentas seni, acara ini juga menjadi momen pelepasan bagi 55 siswa-siswi SD Muhammadiyah 1 Bontang.
Kepala Sekolah, Salam memberikan pesan inspiratif kepada para siswa untuk terus berjuang meraih cita-cita.
“Perlu diketahui bahwa alumni Sekolah Muhammadiyah ada yang bisa melanjutkan studinya sampai di Australia. Jadi, anak-anakku yang mau Sekolah di Australia, bapak yakin bisa. Di mana itu Australia? Loktuan, belok kiri,” ujar Salam disambut tawa meriah peserta Gebyar.
Acara Gebyar Sekolah Plus ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Hj. Neni Moerniaeni selaku Dewan Pembina Pendidikan Muhammadiyah Bontang, perwakilan Pimpinan Cabang Muhammadiyah, Sajaruddin, serta dihadiri perwakilan Majelis Dikdasmen dan Non Formal PDM Bontang, Herman, beserta para orang tua wisudawan/wisudawati.***
Penulis : Nursakiyah Salinring / SD Musa
Fotografer : Putri Budi Fatmasari / SD Musa
Editor: M Zulfikar Akbar / MPID PDM Bontang